Kunjungan Edukatif TK Kartika III-35 ke Perpustakaan Daerah Bantul: Mengenal Dunia Buku Sejak Dini

Bantul — Perpustakaan Daerah Kabupaten Bantul menerima kunjungan istimewa dari siswa-siswi TK Kartika III-35 Yayasan Kartika Jaya Kodim pada hari Selasa, 27 Mei 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengenalan literasi sejak usia dini yang bertujuan untuk menumbuhkan minat baca anak-anak melalui pengalaman langsung di perpustakaan.

 

Sebanyak 23 anak didampingi oleh guru dan pendamping mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Mereka disambut oleh petugas perpustakaan yang kemudian mengajak anak-anak untuk mengikuti sesi mendongeng yang dipandu oleh pustakawan. Anak-anak tampak antusias dan terlibat aktif selama kegiatan berlangsung. Selain itu, mereka juga berkesempatan menonton tayangan edukatif, menjelajahi ruangan koleksi anak dan ruang bermain anak.

 

Perpustakaan Daerah Bantul terus berkomitmen untuk menjadi ruang edukatif yang ramah anak serta mendukung program literasi anak usia dini melalui kunjungan siswa.

 

Salam Literasi… Ayo Membaca… !!!

Bantul Pinter….Bantul Moco….

 

#dispusipbantul
#dpkbantul
#dispusip2025